Novianti Indah Blog adalah blog yang membahas tentang kesehatan, pendidikan, makanan, teknologi dan lain sebagainya.

Belajar SEO Bagi Pemula

Belajar SEO Bagi Pemula: Hari ini hari kedua di Bulan Ramadhan tentunya sebagai Muslim Insya Allah saya berpuasa, sangat melelahkan, tetapi sampai larut malam mata tidak bisa terpejam, akhirnya saya baca-baca blog orang lain, forum, website berita dan lain sebagainya. Baca sana baca sini, sambil mengamati bagaimana cara supaya blog kita mempunyai banyak pengunjung, mengamati blog orang lain tentunya, nah ketemulah kata SEO. Apa itu SEO? SEO adalah Search Engine Optimization kalau dalam bahasa Inggrisnya, kalau kita terjemahin ke dalam bahasa Indonesia si kurang lebih artinya optimisasi mesin pencari dalam artian cara supaya website ataupun blog kita nangkring di page 1 Mbah Googgle kalau mampu ya nomer 1 di page 1. Sebenernya Novianti Indah Blog ini sudah cukup SEO dengan template dari Template SEO elite.

Terlepas dari template Blogger SEO yang saya pakai, saya masih buta tentang yang namanya SEO, karena Algoritma Google yang selalu berubah-ubah. Saya mulai belajar mencari tau tentang makhluk yang namanya SEO ini, sebenarnya dulu sempat saya sering baca tentang SEO ini dari blog-blog internet marketer terkemuka dan forum ads.id. Tetapi sekarang blog-blog mereka sudah tidak terawat dengan baik, jangankan sharing ilmu tentang SEO, di tengok aja udah Alhamdulillah kayaknya, yang penting bayar hosting tiap Tahun saja. Mereka sibuk mengais rejeki untuk pribadi, karena semakin banyak sharing semakin banyak saingan tentunya, hehehe itu cuma logika saya aja loh, kenyataannya belum tentu demikian, mungkin saja mereka sibuk bisnis offline, seperti berternak lele, ternak ayam, ternak sapi bisa juga ternak bebek petelur. Ups jadi melantur, jadi bagaimana kita mencari ilmu seo yang tepat, Saya sebenarnya ingin belajar SEO dari awal kembali, tetapi ilmu SEO nya yang benar-benar mantep. Tapi dasarnya emang pemalas Saya ini, jangankan belajar SEO lagi dari awal posting blog aja udah males, apalagi belajar seo.

Untuk belajar SEO bagi pemula saya sarankan si, pergi bongkar-bongkar forum internet marketing atau pun forum-forum webmaster, baik forum dalam negeri maupun luar negeri. Untuk yang dalam negeri contohnya ads.id, untuk forum bule nya bisa bongkar-bongkar ilmu di blackhatworld.com ataupun warriorforum.com itu juga kalau ngerti bahasa Inggri, kalau tidak ngerti ya forum dalam negeri saja.

Sebenarnya apa sih tujuan SEO itu? Tujuan dari SEO adalah menempatkan sebuah situs web pada posisi teratas, atau setidaknya halaman pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci tertentu yang ditargetkan. Secara logis, situs web yang menempati posisi teratas pada hasil pencarian memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pengunjung. Nah itu kutipan dari Wkikipedia.org tentang tujuan SEO. Panjang lebar nulis tentang SEO, tanpa tujuan, tanpa manfaat bagi orang, sebenarnya saya ini lagi apa ya. Sebenarnya Saya lagi males nulis, bingung mau nulis tentang apa, trus nemu blog orang lain yang ngebahas tentang SEO, eh penyakit latah saya tiba-tiba kambung, jadi pengen ikutan nulis SEO. Dan saya kasi judul Belajar SEO Bagi Pemula, yang pemula nya itu sebenarnya saya, bukan para pembaca blog ini hehehe, makasih yah udah mau berkunjung ke blog saya, maaf kalau cuma merepotkan baca blog ini, Insya Allah kedepannya saya posting yang benar-benar bermanfaat untuk kita semua.

Belajar SEO Bagi Pemula Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar